-->

PATROLI DI WILAYAH BANJIR, POLRESTA SAMARINDA MEMBAGIKAN RATUSAN BERAS UNTUK WARGA YANG TERDAMPAK BANJIR

 

SAMARINDA – Di beberapa wilayah di Kota Samarinda Saat ini terjadi banjir, akibat terjadinya intensitas curah hujan yang tinggi di wilayah Kota Samarinda, luapan air menggenangi rumah rumah warga hingga ke jalan protokol yang ada di Kota Samarinda, Rabu (15/9/21).


Untuk membantu para korban banjir Polresta Samarinda yang dilaksanakan oleh Sat Samapta melaksanakan kegiatan bakti sosial yaitu memberikan bantuan paket sembako berupa beras kepada masyarakat terdampak banjir.


Walaupun masih di guyur hujan namun personil Polresta Samarinda tetap turun membagikan beras dan patroli di wilayah banjir terutama di bengkuring dan patroli di beberapa titik jalan yang tergenang. Terdapat lokasi banjir yang belum bisa di lalui lewat jalur darat sehingga pelaksanaan baksos di lakukan melalui jalur air menggunakan perahu milik BPBD Kota Samarinda.


Bantuan paket sembako langsung di berikan ke rumah rumah warga masyarakat bengkuring yang terdampak banjir, dengan menggunakan sampan di lakukan langsung oleh Sat Samapta Polresta Samarinda.


Kapolresta Samarinda Kombes Pol Arif Budiman,SIK.,M.si menyampaikan Polresta Samarinda turut prihatin atas kejadian banjir yang di alami oleh warga, hari ini kami melakukan pantauan langsung ke bengkuring dan jl. Pemuda untuk mengetahui kondisi saudara saudara kita yang terdampak banjir dan salurkan bantuan untuk masyarakat.


“Di himbau kepada warga masyarakat tetap berhati hati karena curah hujan tinggi masih berlangsung di wilayah Kota Samarinda “ tutup Kapolres.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel