-->

PANTAU POS PENYEKATAN KAPOLSEK SUNGAI PINANG LAKUKAN RAPID ANTIGEN SECARA ACAK KEPADA PENGENDARA

 

Petugas Pos Penyekatan Sungai Siring, Sekat 15 Orang Warga Luar Kota Tepian, 2 Diantarnya Reaktif Covid-19


Polsek Sungai Pinang - Sebanyak 120 orang baik pengendara maupun pejalan kaki yang melintas di depan pos penyekatan depan Bandara Udara Aji Pangeran Tumenggung Pranoto (APT Pranoto) Samarinda yang terletak di Jalan Poros Samarinda-Bontang, Kelurahan Sungai Siring, Kecamatan Samarinda Utara diperiksa suhu tubuh oleh petugas menggunakan thermo gun, Selasa (13/7).


Dalam giat pos penyekatan di depan Bandara di hari kedelapan ini, petugas menyekat dan memeriksa sedikitnya 70 roda empat dan 25 motor sejak pukul 08.00 Wita hingga 11.00 Wita. Kesemua kendaraan dipersilahkan melanjutkan setelah dilakukan pemeriksaan identitas, ketaatan prokes dan pengecekan suhu tubuh. 


Meski rata-rata memiliki suhu tubuh antara 34-36 derajat. Namun dua orang dinyatakan reaktif Covid-19 hasil swab antigen di pos penyekatan. Kedua warga ini selanjutnya diminta untuk melakukan tes PCR guna mengetahui kondisi pasti tubuhnya.


Kapolsek Sungai Pinang, Kompol M Jufri Rana menyebut, kedua warga yang reaktif Covid-19 merupakan warga dari luar Samarinda yang akan masuk ke Kota Tepian. Lantaran memiliki Kartu Tanpa Penduduk (KTP) dari luar daerah itulah tim Satgas melakukan uji swab kepada keduanya. 


“Sebenarnya ada 15 orang yang hendak masuk Samarinda ber-KTP luar. Namun setelah dilakukan uji swab 13 orang dinyatakan negatif dan 2 orang positif. Untuk yang dinyatakan positif kami minta untuk melakukan tes lanjutan,” kata Jufri.


Selain meminta untuk melakukan tes lanjutan, kedua warga tersebut diminta untuk melakukan isolasi mandiri agar tidak menukarkan kepada yang lain. 


“Kami himbau kepada pengendara untuk memastikan kondisi kesehatannya sebelum melakukan perjalanan. Dan jangan lupa untuk selalu menggunakan masker dan jaga jarak. Jika tidak ada kepentingan mendesak sebaiknya dirumah saja dulu,” Pungkas Kompol Jufri.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel